Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Mendownload Peta RBI dari INA Geoportal

CARA MENDOWNLOAD PETA RBI

Peta Rupa Bumi adalah peta umum yang menunjukkan unsur-unsur alam (asli) dan  buatan yang ada di  permukaan bumi dapat dimanfaatkan untuk berbagai keperluan, contohnya sebagai peta dasar  pembuatan peta tematik seperti peta penggunaan lahan, peta jaringan jalan, peta persebaran penduduk, dan peta jaringan sungai.

Peta Rupabumi Indonesia (RBI) adalah peta topografi yang menampilkan sebagian unsur-unsur alam dan buatan manusia di wilayah NKRI. Unsur-unsur kenampakan rupabumi dapat dikelompokkan menjadi 7 tema, yaitu:

Unsur-unsur kenampakan rupabumi dapat dikelompokkan menjadi 7 tema, yaitu:

Tema 1: Penutup lahan: area tutupan lahan seperti hutan, sawah, pemukiman dan sebagainya

Tema 2: Hidrografi: meliputi unsur perairan seperti sungai, danau, garis pantai dan sebagainya

Tema 3: Hipsografi: data ketinggian seperti titik tinggi dan kontur

Tema 4: Bangunan: gedung, rumah dan bangunan perkantoran dan budaya lainnya

Tema 5: Transportasi dan Utilitas: jaringan jalan, kereta api, kabel transmisi dan jembatan

Tema 6: Batas administrasi: batas negara provinsi, kota/kabupaten, kecamatan dan desa

Tema 7: Toponim: nama-nama geografi seperti nama pulau, nama selat, nama gunung dan sebagainya

Peta RBI secara resmi dikeluarkan oleh
Badan Informasi Geospasial (BIG) yang dapat kita peroleh langsung dari situs resminya di http://tanahair.indonesia.go.id/portal-web/, dengan skala 1 : 50.000 untuk Wilayah Kabupaten dan 1 : 25.000 untuk Wilayah Kota, dengan pembagian data Per-wilayah (Kabupaten/Kota). 

Adapun cara mendownload Peta RBI dari situs http://tanahair.indonesia.go.id/portal-web, temen-temen harus melalui beberapa tahapan 

1. Membuat akun 

ini merupakan tahapan awal sebelum kita melakukan banyak download data di Ina Geoportal atau Tanah Air Indonesia. Adapun cara dalam membuat akunnya dapat di lihat pada video di bawah ini 

Cara Membuat Akun di Situs Tanah Air Indonesia atau Ina Geoportal

 

 2. Mendownload Data

Cara Mendownload Data RBI (Rupa Bumi Indonesia) di Situs Tanah Air Indonesia atau Ina Geoportal


Jangan Lupa, terus kunjungi dan subscribe ya 

Posting Komentar untuk "Cara Mendownload Peta RBI dari INA Geoportal"